Durian ternikmat, sudah tahu belum perbedaan durian Montong dan Musang King?

Siapa yang tak mengenal varietas durian montong dan musang king? Dua jenis durian ini merupakan durian yang paling populer di Indonesia.

Sekilas mereka memang terlihat serupa, namun sebenarnya keduanya tentu berbeda. Keduanya memiliki ciri khas dan keunikan tersendiri dibanding durian yang lainnya.

Berikut kita bahas perbedaan durian montong dan musang king.

Durian Montong
Durian yang berasal dari Thailand ini dikenal memiliki ukuran daging buah yang besar dengan biji kecil sehingga puas ketika disantap. Kini, durian montong mulai banyak dibudidayakan di Indonesia.

Karakteristik
Durian montong dijuluki sebagai 'King of Fruit' karena keunggulannya. Selain itu, harganya pun relatif lebih mahal dibandingkan sejumlah durian lainnya.

Durian Montong

- Daging buahnya berwarna kuning dan tebal namun agak kering. Rasa buahnya manis dan teksturnya halus serta beraroma tajam.

- Kulit buahnya hijau kekuningan dengan berat sekitar 3-5 kg per buah.

- Batang tanamannya bisa mencapai 5-8 meter dengan tajuk pohon selebar 2-4 meter.

- Bunga-bunga durian montong memiliki ciri khas warna putih kekuningan. Dan dalam satu kelompok bunga durian montong terdiri dari 2-3 bunga.

Durian montong termasuk dalam durian unggulan karena memiliki rasa yang lezat, baunya yang menyengat menjadi ciri khas yang digemari banyak orang.

Selain itu, buah duriannya lebih besar dibandingkan durian lokal, dagingnya lebih tebal dan biji atau ponggenya kecil, rasanya juga lebih manis.

Durian Musang King
Durian jenis ini berasal dari Malaysia dan dikenal sebagai buah durian terbaik di dunia. Maka tak heran jika buah durian ini dibanderol dengan harga selangit.

Salah satu yang membedakan durian musang king dengan jenis lainnya ialah warna buahnya yang khas yakni warna kunyit yang mencolok sehingga disebut juga sebagai durian "raja kunyit".


Sementara itu, untuk rasanya, daging durian musang king sangat unik dengan daging tebal dan dominan rasa manis serta sedikit pahit.

Di Indonesia, durian musang king dijual dengan harga Rp280 ribu per kilogram.

Musang King

Hal ini karena rasa dan kualitasnya yang jauh lebih baik dibandingkan durian lokal.

Selain itu, perawatan dan budidaya pohon durian musang king juga sulit sehingga membutuhkan perawatan khusus.

Pohon durian musang king rentan terkena hama dan penyakit dibandingkan dengan pohon durian jenis lainnya.

Umumnya, pohon durian king siap berbuah setelah 5 tahun penanaman.

Masa panen dua kali setahun yakni pada bulan Juni dan Juli serta Desember dan Januari. Namun, terkadang bisa lebih cepat atau lambat tergantung jarak pembibitan pohon.

Itulah perbedaan durian montong dan musang king. Sudah pernah mencoba keduanya belum gaes?

Sumber: Orami

Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama

Formulir Kontak