Sering bingung bedain Merica, Lada dan Ketumbar? Ini jawabannya

Lada, merica dan ketumbar adalah jenis bumbu dapur yang sering kali disebut di resep-resep masakan khas Indonesia. Namun, apabila kamu termasuk orang yang jarang masuk dapur atau jarang membuat masakan khas Nusantara ini, mungkin kamu agak sulit membedakan mana lada, merica, dan ketumbar karena kemiripan bentuknya.

Ternyata, merica juga disebut sebagai lada. Perbedaannya adalah merica adalah bumbu yang masih utuh sedangkan lada adalah merica yang sudah dihaluskan atau ditumbuk.

Merica
Merica berbentuk bulat dengan tekstur yang sedikit keras. Ada dua macam merica, ada berwarna putih maupun hitam dan aromanya cukup menyengat. Merica atau lada memiliki rasa yang pedas.

Bumbu dapur biasanya dimanfaatkan untuk membuat masakan seperti sayur sop, tumis dan masakan lain dengan cita rasa kuat. 

Antara lada/merica dan ketumbar
Jenis merica putih terlihat sangat mirip dengan ketumbar yang juga memiliki bentuk bulat dan kecil-kecil serta berukuran hampir sama. Namun, tetap saja keduanya punya perbedaan yang bisa dllihat dengan mata telanjang.

Lihat juga:

Salah satu perbedaannya terletak tekstur kulit luarnya. Biji merica terlihat punya tekstur yang lebih kasar, sedangan biji ketumbar punya garis-garis halus memanjang yang lebih beraturan.

Dari segi warna pun, merica terlihat lebih putih pucat daripada ketumbar yang berwarna kuning keemasan.

Masih belum bisa membedakan mana biji merica dan mana biji ketumbar?

Coba tekan saja. Merica harusnya lebih keras. Sedangkan biji ketumbar akan lebih mudah hancur karena bagian tengahnya kosong.

Cara membedakan merica dan ketumbar secara lebih akurat adalah merasakannya. Merica bubuk atau lada punya karakter rasa yang pedas menghangatkan. Sementara itu, ketumbar punya rasa serta aroma khas yang gurih dan kuat.

Sumber: Akurat

Lihat juga:

Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama

Formulir Kontak